Sosmed:

Sabtu, 18 Agustus 2012

Kemeriahan Idul Fitri 1 Syawal 1433 H

Jetis, Minggu, 19/08/2012. Kemeriahan perayaan Hari Raya Idul Fitri 1433 H di Desa Jetis berlangsung sangat meriah. Sejak hari Sabtu kemarin, masyarakat Desa Jetis, khususnya Dusun 3 mempersiapkan segala sesuatu guna pelaksanaan Sholat Idul Fitri 1433 H yang tepat jatuh pada hari Minggu 19 Agustus 2012. Mempersiapkan bedug takbir, membersihkan masjid tempat sholat Ied dan lain-lain. Malamnya, pesta perayaan ini dimulai dengan gema takbir di masjid-masjid, seperti di Masjid Miftakhul Jannah RT 16, Al Ikhlas RT 17, At Taqwa RT 17,  dan Masjid Al Falach RT 13. Tak hanya tabiran di mesjid-mesjid, takbiran juga dilakukan secara berkeliling. Takbir keliling ini diadakan oleh TPQ Miftakhul Jannah RT 16. Lebih menarik lagi, takbir keliling ini dibumbuni obor, setiap anak yang ikut takbir keliling, diberikan obor untuk dibawa. Kemeriahan malam takbiran ini tambah meriah lagi dengan pesta kembang api dan mercon. Kemeriahan ini berlangsung hingga larut malam. Paginya, masyarakat Desa Jetis, melaksanakan Sholat Ied di Masjid Al-Falach RT 13. Jam tujuh Sholat Ied dilaksanakan dengan Imam Bapak Samsul Arifin dan Khatib Bapak Rianto. Setelah Sholat selesai, Khatib membacakan khutbah Idul Fitri 1430 H yang berisi keistimewaan Idul Fitri yang jatuh hamper berbarengan dengan HUT RI yang ke-67 tahun. Dalam sholat Ied ini juga dibacakan hasil pengumpulan Zakat Fitrah dari 3 dusun di Desa Jetis. Pada akhir acara, masyarakat membentuk barisan untuk bersalam-salaman. Setelah Sholat Ied selesai, masyarakat Desa Jetis memiliki tradisi nyekar di pemakaman umum. Mereka memiliki tradisi ini secara turun temurun supaya mereka ingat akan keluarga yang telah tiada dan ingat akan kematian. Setelah itu, baru masyarakat pulang kerumahnya masing-masing untuk bersilaturahmi dengan anggota keluarga, tetangga dan saudara.



Kemeriahan perayaan Hari Raya idul Fitri 1433 H, tidak berakhir begitu saja setelah Sholat Ied. Warga masyarakat dusun 3 khususnya RT 15 dan 16, mempunyai hiburan tersendiri untuk memeriahkan lebaran kali ini. Hiburan itu berupa pesta mercon/petasan. Puluhan mercon dipersiapkan oleh warga dengan cara disambung menjadi deretan mercon yang panjangnya mencapai 10 meter. Puluhan kilo bahan pembuat mercon disiapkan warga sejak jauh-jauh hari secara patungan. Moment ini sangat ditunggu-tunggu, nantinya rentetan mercon ini digantung pada seutas tali dan digantung pada sebuah bambu yang dipasang tinggi melintang pada jalan desa dibelakang SD Negeri 1 Jetis. Tak lama menunggu, merconpun dinyalakan, rentetan suara mercon memekakkan telinga, dari yang ukuran kecil hingga ukuran besar. Suara mercon yang silih berganti ini, mirip suara rentetan senjata tak khayal setelah pesta selesai, warga langsung bersuka cita sambil menyebarkan kertas hasil dari ledakan mercon itu. Pesta mercon ini juga menandakan puncak dari perayaan Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1433 H di Desa Jetis. (UPIKOM)




0 komentar:

Posting Komentar